Profil Penulis
Ignatius Suluh, Bandung 1991. Keterlibatannya dengan seni rupa secara spesifik, dimulai ketika menerima hasutan dari Ayos Purwoaji, untuk menjadi kurator pameran drawing Bram Christian 2017 lalu. Sebelumnya, ia membuat zine yang mendokumentasikan kerja-kerja kreatif teman-temannya di Surabaya. Pada 2018 berkesempatan untuk mengikuti studi kolektif Gudskul, Jakarta. Pada saat di Gudskul ia menemukan banyak praktik baru yang jarang sekali ditemukan di Surabaya. Selepas dari Gudskul, pada pertengahan 2019 memutuskan untuk pindah ke Yogyakarta dan bergabung menjadi volunteer dalam Biennale Jogja #5. Di 2020 awal bergabung secara legal dengan indisczinepartij, sebuah kelompok yang meneliti tentang zine dan penerbitan mandiri. Bersama indsiczinepartij berkesempatan untuk berpamean dan membuat beberapa project. Beberapa di antaranya adalah, buku Dari Ruang Keseharian: Penerbitan Zine & Pengarsipan (2021) diterbitkan oleh Warning Books. Mengikuti pameran BULLET TEXT: Piercing the Margins of Semi-Autonomous Publishing, Guangzhou, CN. Pada 2021 bersama beberapa kawan membentuk Proyek Edisi, sebuah platform yang berfokus pada seni performans. kini praktiknya berkutat pada hal-hal yang berkaitan dengan kritik, riset, kuratorial, penerbitan mandiri, zinemaking. Saat ini tercatat sebagai mahasiswa aktif program studi Konservasi Seni, ISI Yogyakarta.